Sabtu, 30 Agustus 2008

Cop In Tokyo

Ini komik terbaru yang menjadi koleksi Q ^_^. AwalNya Q hanya pinjam di rental komik langganan Q namun setelah membaca hingga selesai dirumah, pada malam harinya Q berburu di beberapa toko komik langganan (Hehehe.. alhamd untuk urusan buku, komik, or majalah Q udah punya tempat langganan ^_^)

Komik kali ini kuanggap mewakili keadaan Indonesia saat ini meski setting cerita jauh dari indonesia yakni tokyo. Namun sifat pemeran Kazuya Kagami (tokoh ada pada cover komik di samping) Q rasa perlu or dibutuhkan untuk memperbaiki indonesia saat ini. Hehehe... Q kaitkan antara komik dan keadaan indonesia karena memang keadaanNya sama, yakni ingin merubah struktur kepolisian di daerah or pusat menuju pelayanan yang terbaik untuk masyarakat.

Kazuya Kagami dulu nya adalah seorang ketua genk jalanan yang memiliki anggota yang banyak dan terkenal di kanto. Kemudian karena ingin merubah keadaan menjadi lebih baik dia mencoba mendaftar menjadi polisi dan diterima. Berbagai hal menarik terjadi di awal karir menjadi polisi, dari menangkap pengedar narkoba dibantu anggota genk yang juga ingin merubah sifat dan sikap menjadi lebih baik ( yah semacam penebusan dosa gitu), kemudian membantu seorang anak mencari cincin berlian di dalam timbunan pasir untuk bermain (yang ada disekolah tk) hingga kemudian menggagalkan praktek korupsi anggota dewan yang menyebabkan dia diganjar pilihan di pecat or kenaikan pangkat menjadi inspektur.

Bagaimana kelanjutan ceritanya, ya baca sendiri or membeli di toko buku (JANGAN mencuri milik orang lain loh ^_^). Selamat mencari dan menikmati ^_^

0 komentar: